Langsung ke konten utama

Sejarah Toyota Avanza

Sejarah Toyota Avanza 

Kurang banyaknya kendaraan yang mampu memikat konsumen setia di Tanah Air. Namun, sang pendatang anyar Toyota Avanza berhasil membuat sejarah sebagai kendaraan dengan pembelian terbanyak di kelas low MPV (multi-purpose vehicle). 



Namun, apa yang diraih bukan tanpa perencanaan matang. Avanza lahir melalui perjalanan panjang. Berawal dari krisis moneter pada 1998 yang melanda Tanah Air, harga kendaraan melambung ke level paling tinggi dalam sejarah otomotif di Republik Indonesia.

Saat itu, Toyota Kijang yang merupakan kendaraan favorit keluarga dengan harga terjangkau terpaksa mengalami kenaikan. Padahal, Kijang adalah mobil yang cocok dengan masyarakat Indonesia yang suka bersama keluarga disaat piknik.

Hal ini yang membuat Toyota berusaha mendesign mobil baru di segmen mobil keluarga. Pengalaman membesarkan nama Kijang sejak era 1970-an adalah bekal berharga untuk menciptakan kembali mobil keluarga Indonesia.

Toyota Avanza adalah produk costumer oriented yang dikembangkan dan diproduksi untuk memenuhi kebutuhan pasar di dalam negeri. Serangkaian survei dilakukan untuk memastikan seperti apa sebetulnya kebutuhan masyarakat Indonesia. Untuk memastikan hal itu, Toyota turun ke lapangan hingga pelosok daerah. 

Dari hasil survei, pasar menginginkan kendaraan low MPV dengan harga lebih murah dan terjangkau 70% dari harga Kijang. Kapasitas yang mampu menampung seluruh anggota keluarga juga menjadi hal penting. Sebab itu, pilihan tiga baris kursi merupakan hal mutlak.

Selain itu, berdasarkan survei dimensi mobil harus ringkas tanpa mengurangi fungsi utamanya sebagai mobil keluarga karena banyak calon pembeli Toyota Avanza saat itu yang memiliki rumah di wilayah dengan jalan kecil dan garasi terbatas.

Daya tahan kendaraan menjadi hal penting, karena kultur masyarakat yang memosisikan kendaraan sebagai prioritas jangka panjang. Mereka ingin mobil kesayangannya tetap bisa dipakai 5-10 tahun ke depan tanpa kendala berarti. Kemudian, saat dijual kendaraan tersebut tidak mengalami penurunan signifikan.

Atas pertimbangan itu maka Toyota meluncurkan Avanza sebagai kendaraan masyarakat Indonesia. Toyota pun sukses mewujudkan mimpi konsumen di Tanah Air dengan menjadikan Avanza sebagai kendaraan fenomenal mobil "Sejuta Umat". Hampir di setiap sudut jalan Avanza dapat ditemui.

Sejak kehadirannya pada 2004, Toyota Avanza berhasil menjadi mobil terlaris di Indonesia sehingga menjadi tulang punggung pertumbuhan pasar segmen MPV dibawah menengah. Dalam waktu kurun 10 tahun tepatnya pada pada bulan Maret 2013, angka penjualan Avanza berhasil menempuh angka 1 juta unit, rekor penjualan yang sulit dipecahkan.

Komentar

SewaTruck Box

Tentang kami

Berdiri pada 10 Oktober 2010, berawal dari beberapa orang saja, sekarang sudah mencapai puluhan orang yang menjadi bagian penting berdirinya PT. Putra Dwimitra Lestarindo, perusahaan yang bergerak dibidang jasa pengurusan dokumen ekspor dan impor, konsultasi bisnis dan trucking yang melayani rute dari kota bandung ke seluruh kota yang ada dipulau jawa, membuat PT. Putra Dwimitra Lestarindo Semakin Optimis dimasa yang akan datang.

Kontak

PT. PUTRA DWIMITRA LESTARINDO (PDL) Alamat  : Ruko MTC Blok G-15 JL Soekarno Hatta No 590 Phone : (022)87529294/(022) 87529286, Email : sales@ptpdl.co.id Melayani jasa : - Customs Clearance, import air and sea - Air Freight and Sea Freight - Inland Trucking - Export Import Consultant.

5 JENIS TRUK YANG ADA DI INDONESIA

        5 JENIS TRUK YANG ADA DI INDONESIA  Dalam dunia truck, pasti anda berpikir hanya ada mobil besar yang bannya juga besar, namun ternyata ada beberapa jenis truck yang dirasa kita harus mengetahui jenis-jenis truk terlebih khusus untuk orang yang bekerja di bidang jasa ekpedisi bidang trucking,         Ada beberapa penamaan truk namun secara umum ada 5 jenis truk yang bisa anda ketahui, sehingga jika dalam perjalanan anda bertemu dengan mobil besar dan disertai beberapa ban dalam satu mobil besar itu, anda bisa menyimpulkan sendiri bahwa truk itu adalah jenis apa, sehingga ketika orang bertanya, “mas kalo itu truk jenis apa ya, kok besar sekali ? “ , nah ketika ada pertanyaan yang demikian kita menjadi tidak ragu untuk menjawabnya, berikut saya bahas secara singkat jenis-jenis truk yang ada di Indonesia : 1.Engkel Engkel adalah suatu susunan dimana Roda belakang truk dalam satu axel adalah dua roda dan Roda belakang hanya m...